Kegunaan Kick Starter pada Motor Automatic

Perkembangan teknologi kini sudah semakin canggih, beberapa pengguna motor manual pun beralih ke motor jenis automatic, karena lebih irit dan lincah. Biasanya pengguna motor manual menggunakan kick starter, sedangkan pengguna motor automatic sering kali menggunakan electric starter untuk menghidupkan mesin, hingga kick starter sering diabaikan. Hingga akhirnya kick starter pada motor automatic ini digunakan saat motor benar-benar sulit dihidupkan atau rusak.



Oleh karena itu, agar kondisi motor automatic tetap prima, gunakanlah kick starter sewaktu-waktu, di pagi hari misalnya saat mesin motor dalam keadaan dingin apalagi sehabis turun hujan dan melumasi gigi kick starter serta menjaga kondisi CVT tetap terjaga. Jadi, jika electric suatu saat tidak berfungsi, kick starter sangat bisa diandalkan.